caption trialgame

Lika Liku Motor Trail Special Engine

Tuesday, 10 January 2017

Bagi Anda yang mempunyai hobi menunggangi motor trail mungkin sudah tidak asing lagi dengan motor special engine (SE). Motor trail jenis  ini didesain khusus untuk kebutuhan kompetisi atau balap. Namun tak jarang juga ada yang menggunakan motor trail special engine untuk mengikuti kegiatan adventure atau enduro.

Sementara itu untuk perawatannya sendiri, motor trail special engine terhitung tidak rumit dan malah bisa dikatakan cukup mudah. Anda hanya perlu rutin untuk memanaskan mesin motor dan jangan lupa untuk selalu mengecek kondisi motor seperti air radiator atau oli.

Untuk motor trail special engine ini, sebaiknya tidak menggunakan oli yang biasa digunakan untuk motor-motor harian atau dual sport, karena sudah pasti akan membuat kerusakan pada mesin motor tersebut. Gunkan oli dengan kandungan SAE 10/50. Oli jenis ini direkomendasikan karena kekentalannya flexible dan  cenderung tidak mengental sekali saat udara dingin, sehingga memudahkan mesin di-starter saat pagi hari. Pun demikian dengan penggunaan bahan bakarnya. Bahan bakar beroktan tinggi disarankan untuk motor-motor jenis ini karena tidak meninggalkan sisa pembakaran yang bisa membuat kinerja mesin motor trail terganggu.

Sebenarnya motor trail special engine ini tidak disarankan untuk terjun di lomba ketahanan atau enduro. Maklum saja panas yang dihasilkan oleh motor jenis ini terhitung amat tinggi sedangkan lomba enduro biasanya memiliki durasi yang cukup panjang.

Tempat yang paling ideal untuk menggunakan motor trail special engine tentu saja pada lintasan balapan, baik itu trial game atau motocross. Dan waktu yang direkomendasikan pun biasanya tidak terlalu lama, sekitar 30 menit saja atau maksimal 30 menit ditambah 5 lap putaran.

Jadi jika motor trail special engine Anda ingin terus awet, maka gunakanlah secara bijak ya. Jangan sampai karena teledor mengakibatkan Anda harus merogoh kocek dalam-dalam untuk memperbaiki motor trail kesayangan Anda. 

comments

`