caption trialgame

Intip Motor Trail Dual Sport Roczen

Tuesday, 22 October 2019

Sudah menjadi kebiasaan jika seorang superstar di kancah balap kemudian mendapat endorse dari produk yang digunakannya. Salah satunya adalah Ken Roczen. Dia adalah salah satu pebalap yang prestasinya di ajang AMA Supercross (SX) dan AMA Motocross (MX) sudah tidak diragukan lagi.

Dalam dua lomba itu Roczen bernaung dibawah tim Honda Racing Corporation (HRC), maka tidak heran jike kemudian Honda merilis motor CRF450L yang disulap menyerupai motor yang biasa digunakan oleh Roczen. Motor yang bertajuk Honda CRF450RWE (Works Edition) ini memiliki spesifikasi yang lebih gahar plus livery yang identik dengan milik Ken Roczen.

CRF450L sendiri merupakan motor dual sport yang dikembangkan dari basis motocross CRF450R. CRF450L menggunakan basis mesin, sasis, dan suspensi yang identik dengan CRF450R, tapi sudah dilakukan sejumlah penyesuaian agar tenaga yang dikeluarkan oleh CRF450L lebih jinak, power delivery lebih smooth, suspensi lebih nyaman ketika dipakai di aspal dan di gravel, interval servis lebih panjang, dan banyak penyesuaian lainnya yang membuat motor ini comply dengan regulasi emisi di Amerika Serikat maupun negara-negara lain, sehingga CRF450L legal dipakai di jalan raya.

Nah pada motor CRF450RWE, motor ini tetap sebagai motor dual sport tapi punya performa yang lebih powerfull dan redaman suspensi yang jauh lebih mantap. Suspensi depan dan belakang nyaris sama dengan bawaan standar CRF450L, hanya saja pada suspensi belakang motor CRF450RWE diberi coating dan menggunakan linkage full factory dari Honda.

Master rem tetap dari Nissin lalu diberi logo KR dan dikasih coating. Mesin juga nggak luput dari coating warna stealth all black dengan semua isi mesin dibiarkan standar kecuali bagian kopling di mana Roczen memilih menggunakan produk buatan Hinson Racing. Komponen untuk meningkatkan performa yang lain antara lain Champion Adventure, sistem pengapian yang bisa diprogram dari Vortex, dan sistem knalpot Yoshimura lengkap dengan engine mounting dari FCP.

Ubahan-ubahan lainnya bisa terlihat dari ban standar dual sport yang dilengserkan kemudian diganti ban off-road tulen merek Dunlop, rantai dipercayakan kepada DID, sprocket buatan Renthal, dan stang Renthal. Terakhir adalah blinker standar yang berukuran besar juga dilepas lalu diganti dengan blinker berukuran kecil dan tersembunyi buatan Champion Adventure.

Pada bagian body work, CRF450RWE tidak mengubah bentuk aslinya dan dibiarkan tetap standar. Hanya saja. Hanya saja warna grafisnya diubah menjadi merah dengan kombinasi hitam. Di bodywork itu tertempel logo Roczen, angka 94 khas Roczen, logo KR (Ken Roczen), dan beberapa logo sponsor lainnya. Tampilannya jadi semakin gahar dan performanya pun tidak mengecewakan.

Image credit : dirtbikemagazine.com

comments

`