caption trialgame

Intip Persiapan Tiga Pebalap Asing di Trial Game Asphalt

Friday, 13 December 2019

Trial Game Asphalt 2019 sudah memasuki seri terakhir, dan seperti pagelaran pada tahun lalu, pihak penyelenggara menyisipkan beberapa pebalap supermoto kelas dunia untuk meramaikan ajang ini. Mereka Germain Vincenot, Sylvain Bidart dan Maxime Lacour. Baik Germain, Bidart serta Maxime nantinya akan berlaga di kelas FFA 450 International Championship.

Lantas bagaimana dengen persiapan ketiganya dalam menghadapi ketatnya persaingan di ajang Trial Game Asphalt, mengingat mereka baru saja mendarat di Jakarta pada hari Selasa malam (10 Desember 2019) sementara ajang lomba sendiri akan diselenggarakan di Boyolali pada hari Jumat, 13 Desember 2019.

Pebalap paling senior di antara ketiganya yaitu Sylvain Bidart mengatakan bahwa secara fisik mereka tidak memiliki masalah. “Kami baru saja menyelesaikan musim kompetisi supermoto di Eropa pada akhir bulan lalu. kondisi fisik kami masih tetap terjaga, fit dan prima dalam menghadapi Trial Game Asphalt” ujarnya.

Namun ketiganya mengakui bahwa perbedaan cuaca antara Indonesia dan Eropa memiliki peran, namun hal ini bukanlah hal yang siginifikan. “Di Eropa, kami biasa berkompetisi dengan suhu udara yang dingin, sementara di Indonesia, kendati saat ini sudah memasuki musim hujan, namun kelembaban serta suhunya masih cukup tinggi” ujar Vicenot. “Perbedaannya mungkin saat latihan dan lomba. Jika di Eropa kami memakai pakaian berlapis untuk memerangi udara dingin, di Indonesia kami hanya akan menggunkan selembar kaos saja rasanya, karena udara yang amat panas” tambahnya.

Ketiga pebalap asal Prancis ini tidak menggunakan motor andalan mereka pada ajang Trial Game ASphalt 2019. Pihak penyelenggara menyediakan motor trail yang spesifikasinya sudah disesuaikan dengan keinganan para pebalap masing-masing. “Kami tidak masalah harus menggunakan motor pinjaman, karena motor tersebut sudah memiliki spesifikasi yang siap tempur” ujar Bidart.

Namun dia mengatakan bahwa dia membawa beberapa parts yang menurutnya akan menjadi senjata rahasia yang bisa membuat tunggangannya menjadi istimewa. “Ada beberapa bagian motor yang saya bawa sendiri seperti roda, fork depan, dan beberapa bagian mesin yang akan mengangkat performa” jelas Bidart.

Berbeda dengan Bidart, Vicenot mengaku mengaku hanya membawa part rem untuk ajang Trial Game Asphalt. “Saya akan mengendarai motor milik Garry Salim, sudah pasti motor miliknya memiliki kualitas serta performa yang menakjubkan” jelas Vicenot. “Namun saya memutuskan untuk membawa sendiri rem motor saya, karena rem ini merupakan signature series saya dan saya mempercayakan segalanya pada rem ini” ungkapnya.

Penasaran kan dengan aksi mereka ? . Jangan lupa untuk menyaksikan sepak terjang mereka ya, saksikan tayangan live streaming hanya di www.76rider.com/live

 

 

comments

`