caption trialgame

Jangan Asal Lepas Pasang Ban Baru!

Wednesday, 25 January 2023

Jangan Asal Ganti dan Pasang Ban Baru


Untuk Anda yang ingin memodifikasi motor trail menjadi supermoto, tentu hal esensial adalah mengganti ban tahu, dengan ban dual sport atau ban sport. Nah tapi masih banyak yang belum tahu kalau ban motor antara yang depan dan belakang ada yang beda.

Umumnya ban motor universal atau bisa dipakai di depan atau belakang asalkan ukurannya pas. Namun kini muncul ban yang tidak bisa asal pakai karena ada ban khusus depan atau belakang aja. Ada beberapa pabrikan ban motor yang merancang produknya hanya untuk bagian tertentu. Contohnya adalah  Pirelli, Michelin dan Aspira Premio memisahkan produk ban motor untuk bagian depan dan belakang.

Pemisahan kategori ini karena ban motor bagian depan dan belakang dinilai memiliki fungsi yang berbeda. Fungsi ban depan ini untuk handling atau bermanuver. Sedangkan ban belakang bertugas menjaga bobot motor dan keseimbangan. Karena hal tersebut, jangan sampai salah dalam memilih ban motor. Sebab, kalau penggunaan ban motor khusus bagian depan atau belakang ini terbalik, akan ada efeknya.

Memang sih efeknya tidak terlalu berpengaruh saat melewati lintasan kering, namun saat jalan terguyur hujan Anda akan merasakan bedanya misalnya  traksinya akan kurang bagus dan kembangan ban juga kurang baik dalam memecah air. Sehingga akan kurang aman. Jika diumpakan, seperti menggunakan sandal dalam posisi tertukar kiri dengan kanan. Anda bisa menggunakannya tapi bakal gak nyaman banget saat dipake jalan, apalagi dibawa lari.

Ada beberapa cara untuk membedakan antara ban motor khusus bagian depan atau belakang. Pada ban motor merk Michelin ditandai dengan tanda rotasi dan keterangan Rear untuk penggunaan di bagian belakang. Sementara untuk Pirelli melabeli produknya disertai keterangan Front yang artinya untuk ban depan. Dan Rear untuk ban belakang, hingga Front/Rear yang bisa dipakai pada dua sisi.

Oh iya pada ban Michelin, Anda perlu lebih teliti karena keterangannya berada di bagian dinding ban. Cirinya adalah terdapat pada arah rotasi, seperti tanda panah dengan keterangan Front menandakan ban ini hanya untuk bagian depan. Selain itu ada juga ban Michelin yang punya tanda dua arah rotasi ban dengan keterangan Front dan Rear, artinya ban ini diperuntukan buat bagian depan atau belakang. Nah selamat berburu ban baru ya.

 

comments

`