caption trialgame

Total 100% Detail Bersihkan Motor Trail

Thursday, 15 October 2020


Total 100% Detail
Bersihkan Motor Trail


Berpetualang dengan menggunakan motor trail, adalah hal yang amat seru. Nah kami sarankan untuk melakukan pemeriksaan, perbaikan atau penggantian komponen-komponen tertentu, setelah selesai berpetualang, sehingga kondisinya tetap prima untuk penggunaan dimasa mendatang.

Ada beberapa bagian yang merupakan komponen vital bagi motor trail yang harus diperhatikan pasca digunakan menempuh medan berat. Apalagi jika medan tersebut merupakan medan offroad ekstrim yang membuat motor trail bekerja ekstra keras.

Salah satu langkah yang disarankan adalah membersihkan motor agar debu kotoran yang menempel setelah berpetualang langsung sirna.Namun sayangnya banyak yang menyepelekan hal ini. Tetapi satu hal yang jelas, apakah anda suka membersihkan motor trailAnda atau tidak, hal itu perlu dilakukan. Motor trail yang bersih butuh waktu untuk mengerjakannya namun hal itu tidak perlu sampai menyiksa Anda dalam prosesnya. Motor yang bersih adalah langkah awal untuk merawat kendaraan itu. Dan salah satu kunci untuk meraih keberhasilan di dunia balap adalah kendaraan yang terawat. Lumpur, oli dan kotoran bisa merusak lebih cepat bagian vital dari motor Anda seperti bantalan , katup, rantai dan roda gir.

Dalam merawat motor trail sehabis dipakai off-road atau trabas banyak menyarankan membongkar body motor trail sampai kondisinya telanjang.Hal tersebut karena motor trail rawan menyimpan kotoran sehabis dipakai main tanah.

Makanya agar komponen motor trail tetap dalam keadaan baik membongkar body merupakan salah satu cara dalam perawatan rutinnya. Lagi pula membongkar body motor trail itu hitungannya mudah dan cepat.

Bentuk motor trial yang serba terbuka membuatnya mudah untuk dimasuki kotran dan lumpur dari beragam sisi. Oleh karena pembongkaran bodi harus dilakukan untuk memastikan tidak ada kotoran yang tertinggal.Seandainya ada kotoran yang menempel di sela-sela rangka itu bisa bikin karat.

Memang banyak yang menggunakan jasa cuci steam setelah berpetualang tapi hal ini juga tidak menjamin karena ada beberapa titik-titik yang tidak terjangkau saat motor dicuci steam. Setelah itu bisa gunakan penetran agar komponen di motor trail tidak mudah karatan. Nah setelah pembongkara jangan lupa, pada saat pemasangan tidak ada baut yang kendur ya, jadi setelah bersih Anda bisa langsung mengajak motor trail Anda untuk kembali berpetualang.

comments

`