caption trialgame

Diva Ismayana Isyaratkan Turun di Trial Game Asphalt Malang

Tuesday, 12 December 2017

Kemegahan dan keseruan yang disajikan Trial Game Asphalt (TGA) ternyata membuat kroser muda bernama lengkap I Gusti Ngurah Diva Ismayana ini kepincut juga. Diva, sapaan intim Diva Ismayana, memberikan isyarat akan turun pada putaran pamungkas TGA yang akan dihelat di Sirkuit Stadion Kanjuruhan, Malang, Jatim, (15-16/12).

“Sebenarnya dari seri ke-1 Yogjakarta beberapa waktu yang lalu sudah kepengen ikutan, tapi motor belum siap. Kemungkinan besar nanti akan turun di Kanjuruhan,” ucap Diva disela acara IMI Award yang dilaksanakan di kawasan Semanggi, Jaksel, baru-baru ini. Pada penganugerahan atlet-atlet omototif terbaik Tanah Air tersebut, pemilik nomer lambung 26 itu menerima penghargaan sebagai jawara nasional supermoto.

Sirkuit Stadion Kanjuruhan sendiri sudah tak asing bagi kroser asal Bali itu. Pada 2016 silam, Rider yang mulai betot gas pada usia 5 tahun tersebut sudah pernah mencicipinya. Kala itu kejuaraan bertaraf internasional, FIM Asia Supermoto yang diikuti. Meski turun dengan status wild card, lumayan juga prestasi yang ditoreh Diva yakni mampu menembus 10 besar. “Awalnya saya tidak terlalu suka, namun setelah mencoba saya mulai menyukai balapan supermoto dan rasanya seru. Saya hanya latihan dua jam untuk menyesuaikan dengan motor. Baru kali ini saya mengikuti balapan supermoto, tadinya lebih sering mengikuti ajang motocross," tutur Diva.

Jika benar Diva berlaga di Kanjuruhan nanti, tentu saja perang bintang tak terelakkan di Stadion yang merupakan home base Arema Malang itu. Sebelumnya, Doni Tata Pradita, Gerry salim, Ivan Harry, Wawan tembong, Tommy Salim dan bintang-bintang yang lain sudah memastikan diri akan bertarung di partai pamungkas tersebut. Wah, bakalan tambah seru nih!RW    

Image: Corsa

comments

`