caption trialgame

Gerry dan Dimas Siap Hadang Trio Pebalap Eropa

Friday, 14 December 2018

Dua pebalap muda masa depan Indonesia yaitu Dimas Ekky dan Gerry Salim, siap menghadang dan memberikan perlawan pada trio pebalap Eropa yang akan turun di serie terakhir Trial Game Ashpalt yang bakal digelar di Sirkuit Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, pada akhir pekan ini.

Tiga pebalap supermoto internasional. Lewis Cornish (UK), Germain Vincenot (France), dan Jan Deteinbach (Germany), dipastikan bakal tampil di kelas FFA 450 International Championship. Trio rider Eropa ini didatangkan khusus oleh 76RIDER dalam upaya meningkatkan kualitas balap supermoto sekaligus menjadikan Trial Game Asphalt sebagai barometer extreme sports di Indonesia.

Dimas dan Gerry, yang merupakan pebalap yang saat ini tengah berlaga di ajang Moto3 CEV dan Moto2 CEV, mengatakan bahwa mereka berdua siap menghadang laju trio pebalap Eropa kendati persiapan yang dilakukan terbilang minim.

Maklum saja, Dimas dan Gerry baru tiba di tanah air beberapa hari lalu. “Praktis persiapan teknis maupun motor belum kami lakukan” jelas Dimas. “Untuk saat ini kami fokus pada persiapan fisik untuk menjaga stamina”. Keduanya mengatakan bahwa persiapan tunggangan baru akan dilakukan saat berada di Malang “Segala setting motor akan dilakukan di Kanjuruhan, kami masih punya banyak waktu untuk membiasakan diri dengan motor, masih ada beberapa event practice dan pre race” ungkap Gerry.

Untuk ajang series terakhir Trial Game Asphalt, Dimas Ekky akan mengikuti 2 nomor lomba, sedangkan Gerry akan terjun dalam 4 Nomor lomba. Saat ditanya mana yang menjadi prioritas dan yang paling mereka tunggu-tunggu, keduanya menjawab kompak Kelas FFA450 International Championship.

“Saya ingin melihat kemampuan pebalap supermoto asal Eropa, jika saya bisa mengungguli mereka, itu akan menjadi sebuah prestasi manis bagi diri saya” ujar Gerry. Dimas pun seoalah mengamini ucapan Gerry, “Gengsinya tentu akan berbeda saat beradu dengan pebalap supermoto yang sebenarnya, apalagi mereka ini terhitung bukan pebalap sembarangan.” Ujar Dimas.

Seri terakhir Trial Game Asphalt 2018, bisa Anda saksikan secara langsung melalui tayangan live streaming di www.trialgame.id/live pastikan Anda tidak melewatkannya ya.

comments

`