caption trialgame

Intip Persiapan Mengikuti Enduro

Wednesday, 7 November 2018

Kendati belum sepopuler kompetisi lainnya, dunia enduro di Indonesia semakin meriah dan maju. Ini terbukti dengan banyaknya kejuaran enduro yang mulai digelar di tanah air. Nah persiapan mengikuti kejuaraan atau turun dalam sebuah event enduro memang sedikit berbeda dengan yang lain. Nah melalui tulisan ini kami akan mencoba mengulas sedikit mengenai beragam persiapan yang dilakukan oleh para pebalap enduro dunia ketika akan menghadapi sebuah kompetisi.

Persiapan merupakan salah satu kunci utama agar bermain off road berjalan mulus dan lancar. Para rider profesional yang terjun di kompetisi Enduro atau Hard enduro, umumnya membutuhkan waktu antara lima hingga delapan jam untuk mempersiapkan motornya agar benar-benar siap bertarung di kompetisi yang super ketat dan keras.

Uniknya, pada kokpit motor trail enduro yang super sempit, bisa digunakan oleh para pebalap profesional untuk menyimpan beragam barang yang bisa digunakan pada sepanjang perjalanan. GPS adalah komponen yang penting ketika melakukan kegiatan off road. Para pebalap profesional biasanya menggunakan dua GPS sekaligus yang direkatkan pada busa handlebar. Tapi kalau hanya untuk fun off road sih satu GPS juga sudah cukup. Buat jaga-jaga saja kalau tersesat atau GPS satunya dalam keadaan eror atau rusak.

Di sebelah kanan dan kiri stang ada beberapa sachet energy gel yang berguna untuk menambah tenaga dalam perjalanan. Energy gel biasanya direkatkan ke handlebar menggunakan tali karet bekas ban dalam. Jika energy bar sulit ditemukan, coklat batangan adalah subtitusi ideal penggantinya. Oh iya ada juga lho ebih senang menaruh suplemen makanan ini di bagian suspensi depan, tepatnya antara triple clamp atas dan triple clamp bawah. Perekatan bisa dilakukan menggunakan double tape atau lakban.

Jika membawa sarung tangan cadangan yang bersih sebaiknya dimasukkan ke dalam plastik, kemudian diselipkan di dashboard, tepatnya ruang kosong antara headlight dan handlebar. Ini untuk mengantisipasi kondisi sarung tangan yang dipakai sudah kotor dan basah, sehingga perlu pengganti.

Oh iya daripada menyimpan suku cadang di dalam backpack yang tentunya menambah beban di punggung dan bahu, lebih baik menali spare parts ke sejumlah bagian motor. Salah satunya bisa ditali di bagian sasis menggunakan kabel ties.Frame bagian dalam jadi lokasi yang ideal untuk menyimpan tuas perseneling cadangan. Bukan rahasia lagi ketika bermain off road tuas perseneling rawan bengkok atau patah, sehingga perlu membawa cadangan.

comments

`