caption trialgame

BETA Percaya Diri Rilis Dua Motor Baru

Wednesday, 25 March 2020

 

Kendati situasi pasar sedang tidak kondusif, namun tidak mengurangi kepercayaan diri Beta Motorcyle untuk merilis dua motor trail terbaru mereka di Indonesia. PT. Roma Motor Utama, selaku importir resmi brand ini meluncurkan dua motor terbarunya Beta RR 300 2T dan Beta XTRAINER 300 2T untuk para pecinta off road di Indonesia.

Kendati masih terhitung baru, namun antusiasme para penggila motor trail akan produk Beta ini bisa dibilang cukup lumayan. Di beberapa sirkuit offroad sekitaran Jabotabek, pengguna motor pabrikan asal Italia ini terhitung cukup banyak.

Beta RR 300 2T dan Beta XTRAINER 300 2T didesain tor didesain dengan geometri dan frame baru yang dapat meningkatkan stabilitas dan kelincahan berkendara. Desain tailpiece terbaru untuk mengurangi kerusakan selama digunakan pada jalur off road. Selain itu, ada sejumlah pembaruan pada air filter boot, filter mounting system, komponen elektrik serta oil reservoir.

Suspensinya menggunakan design shock absorber terbaru, seperti; new top-out system, guna memperbaiki grip dan kontak dengan tanah saat melakukan hard-breaking. New longer shock bumper, guna memberikan proteksi tambahan. Serta New Valving untuk menyelaraskan dengan frame terbaru.

Sebagai motor Enduro, Beta 2020 memiliki sistem pendingin dengan water hoses yang berada di dalam frame dan radiator membuatnya efisien. Aplikasi terknologi ini juga membuat motor mampu beroperasi dengan temperatur yang stabil bahkan saat digunakan pada cuaca dan trek ekstrim.

Kedua motor ini dapat menjadi teman petualangan jarak jauh karena dibekali kapasitas tangki 10 liter dengan desain ergonomi yang nyaman. Handlebar’s juga menjadi lebih lebar, side stand lebih besar untuk pemilik kaki yang besar, grip sepatu yang lebih nyaman, design rantai baru, dan juga pedal rem yang baru.

Kendati hanya meluncurkan dua jenis produk saja, namun ternyata Beta Motorcyle mempunya delapan pilihan opsi mesin yang beberda lho. Untuk kategori dua-tak tersedia dengan pilihan 125, 200, 250 dan 300 cc, sedangkan untuk kategori empat-tak, Anda bisa memilih mesin dengan kapasitas 350cc, 390cc, 430cc dan 480 cc.

comments

`