caption trialgame

Biang Kerok Motor Trail Gagal Starter

Wednesday, 26 February 2020

 


Bagi Anda yang menggunakan motor trail di akhir pekan atau pada waktu senggang Anda, mungkin pernah mengalami kondisi dimana saat ingin menggunakannya ternyata sulit untuk menyalakan motor tersebut. Usaha maksimal saat menggenjot kickstart puluhan kali pun tidak memberikan hasil.

Sebelum mulai mengutuk dan memaki, ada baiknya untuk memeriksa apakah motor tersebut memiliki bahan bakar, jika ternyata hanya kehabisan bahan bakar tentu solusinya amat mudah bukan? lantas jika ternyata bahan bakarnya full, apa yang harus Anda lakukan?

Hal pertama yang harus Anda cek adalah masalah pembakaran. Apakah disebabkan oleh busi yang sudah jelek, sehingga tidak bisa menghasilkan pengapian yang sempurna. Jika ini masalahnya, Anda hanya perlu mengganti busi tersebut dengan yang baru, dan masalah anda selesai. Tapi biasanya masalah busi tidak akan terjadi pada motor trail 4 langkah, apalagi jika Trail Anda termasuk yang terawat. Bersihkan tempat dudukan busi, mungkin ada kotoran yang menghambat proses pembakaran yang dilakukan oleh busi.

Jika trail Anda menggunakan karburator jangan lupa untuk memeriksanya. Apakah proporsi bahan bakar dan udara di karburator itu sudah sesuai? Jika komposisi keduanya tidak seimbang maka dapat menyebabkan mesin tidak bisa dinyalakan, dan jika nyala pasti akan menyebabkan kondisi mesin menjadi stall.

Kondisi karburator yang kotor juga bisa menyebabkan mesin tidak bisa dinyalakan. Aliran bahan bakar ke mesin menjadi tersumbat. Jika hal ini terjadi, goyangkan motor trail anda sekuat tenaga untuk kembali melancarkan aliran bahan bakar. Jika belum berhasil, saatnnya mengambil kunci 3/8 inci dan mulai untuk membongkar dan membersihkan karburator anda.

Kondisi katup mesin juga mempengaruhi perfoma mesin anda. Katup yang usang bisa menghasilkan kompresi udara yang tidak sempurna pada mesin sehingga menyebabkan mesin sulit untuk dinyalakan. Bersihkan dan setel ulang katup tersebut, jika merasa sulit untuk melakukannya lebih baik percayakan hal ini pada mekanik andalan Anda karena mengatur katup mesin membutuhkan pengetahuan dan presisi yang sempurna.

Nah bagi para weekend warrior, kunci untuk memiliki motor trail yang siap tempur adalah perawatan. Jika Anda tidak sempat membawa motor Anda berpetualang, jangan abaikan untuk memanasi mesinnya minimal 3 hari sekali agar kondisi gagal starter dapat diminimalisir ya.

comments

`