caption trialgame

Cara Atasi Rem Tromol Tidak Pakem

Friday, 1 May 2020

 

Rem merupakan bagian paling penting bagi sebuah kendaraan andaikata sebuah kendaraan tidak mempunyai sebuah rem, tentu saja Anda tidak dapat menghentikan laju kendaraan tersebut. Nah jika kondisi rem Anda tidak pakem, apa sih yang bisa dilakukan? Biasanya saat ini motor trail sudah dilengkapi dengan sistem rem cakram, tapi di Indonesia tidak sedikit para pengguna motor trail yang masih menggunakan sistem rem tromol. Nah melalui artikel ini kita akan mengulas mengenai cara menangani masalah pada rem tromol motor trail Anda. simak ulasannya ya.

Yang pertama adalah setel pengatur kekencangan tuas rem tromol. Seiring lamanya penggunaan motor, tentu saja bagian kampas rem nya juga ikutan menipis sehingga perlu dilakukan penyetelan ulang. Silahkan lakukan penyetelan dengan cara mengencangkan mur penahan pegas yang letaknya tepat di bagian tuas tromol.

Setelah itu bersihkan sistem tromol dan jika rem tromol dirasa sudah tidak begitu pakem lagi meski sudah disetel kekencangannya, ada kemungkinan dibagian tromolnya sudah kotor sehingga kinerja tak lagi maksimal. Solusinya adalah dengan membongkar dan membersihkan kotoran yang menempel disana. Anda bisa mengamplas bagian dalam drumbrake dan juga bagian kampas rem sehingga permukaan kedua bidang ini tidak lagi licin. Namun bila ternyata saat dibongkar dan diketahui kampas rem sudah aus sebaiknya dilakukan penggantian dengan part yang baru ya.

Oh iya jika mengganti kampas rem, pastikan Anda mengetahui jenis dan tipe kampas rem yang biasa digunakan. Krena saat ini beragam jenis kampas rem banyak beredar di pasaran. Masing-masing tentu memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Jangan sampai salah pilih ya.

Jika Anda pernah melakukan modifikasi pada bagian kaki-kaki motor trail seperti melakukan ugrade di bagian kaki – kaki seperti mengganti velg dengan spesifikasi lebih besar dan lebar ataupun mengupgrade performa mesin, Anda juga perlu melakukan upgrade sistem pengeremanya.Hal ini bisa dilakukan dengan jalan mengganti dengan diameter tromol yang lebih besar, sehingga sistem pengereman menjadi lebih optimal.

comments

`