caption trialgame

Motor Mogok, Emang Bikin ‘Kagok’!

Tuesday, 15 March 2022

Motor Mogok, Emang Bikin ‘Kagok’!


Pengguna motor trail harian pasti pernah mengalami hal ini. Lagi asyik berkendara tiba-tiba motor trail ngadat dan mesin mati. Biasanya setelah hal ini terjadi, yang pertama kali dilakukan adalah panik. Anda pasti akan sibuk menganalisa beragam hal yang bisa membuat motor Anda mogok, padahal yang perlu Anda lakukan adalah tetap tenang.

Dalam kondisi tenang, akan membuat pikiran lebih jernih. Manfaatnya, tentu membuat Anda bisa mengambil langkah tepat untuk menghadapi kondisi motor mogok. Entah itu, mencoba diperbaiki sendiri atau mengambil keputusan dibawa ke bengkel untuk diservis. Tidak berhenti disitu, dengan tidak panik juga membuat terhindar dari bahaya lebih parah atau merugikan pengendara lain, semisal kalau mogoknya ketika kendaraan tengah berpacu kencang dengan pengendara lain.

Nah setelah tenang, Anda bisa melakukan pengecekan pada beberapa komponen motor trail Anda. Yang pertama tentu adalah cek bahan bakar masih ada atau tidak. Kemudian jika masih ada, cek jalur suplai bahan bakar, sebab bisa jadi mogok disebabkan oleh aliran bahan bakar tersumbat, apakah karena kualitas bahan bakar atau kotoran dari karat.

Lalu ketiga cek kabel busi, bagaimana kelistrikannya ada atau tidak. Pasalnya, bagian tersebut mempunyai fungsi menghantarkan aliran listrik dari koil ke busi agar diubah menjadi bunga api oleh busi. Dan terakhir adalah pengecekan pada bagian busi itu sendiri, apakah sudah uzur atau aus dan perlu diganti.

Jika Anda sudah melakukan pengecekan pada empat hal di atas namun motor masih belum nyala, kami sarankan untuk tidak mencoba untuk membongkar motor Anda jika Anda tidak memiliki keahlian khusus. Karena seringnya, hal tadi malah memperparah masalah daripada menyelesaikan masalah.

Lebih main mendorong motor secara perlahan menuju bengkel terdekat. Dengan dukungan teknologi Anda tentu bisa dengan mudah mencari lokasi bengkel terdekat, dan membawa motor Anda kesana. Atau bisa jadi ada bengkel yang menerima panggilan secara online. Nah demikian sejumlah tips yang bisa Anda lakukan saat motor trail Anda mogok secara tiba-tiba. Kuncinya adalah tenang dan jangan panik ya.

Itulah tadi sejumlah tips bisa digunakan untuk menghadapi kendaraan roda yang tiba-tiba mogok di jalan. Umumnya, permasalahan tersebut menimpa motor yang kerap lalai melakukan service rutin. Atau juga bisa menimpa kendaraan yang tidak sehat atau sudah masuk usia tua, tapi dipaksakan untuk menempuh jarak yang jauh.

comments

`