caption trialgame

Perhatikan Kondisi Handgrip Motor Trai Ya

Monday, 24 June 2024

Perhatikan Kondisi Handgrip Motor Trai Ya


Tangan merupakan tumpuan saat mengendarai motor trail, baik itu digunakan harian maupun trabasan. Gak heran memang kenyamana pada bagian handlebar motor trail Anad harus sangat diperhatikan, utamanya bagian handgripnya. Dengan menggunakan handgrip yang nyaman akan membuat tangan tidak terasa sakit dan pegal.

Nah tapi tahukah Anda bahwa ternyata bagian handgrip bisa menjadi sumber penyakit. Seiring pemakaian, bagian handgrip yang selalu jadi pegangan saat mengendarai motor pasti jadi kotor. Apalagi jika motor trail Anda merupakan motor trail dual sport yang sering menenami kegiatan rutin sehari-hari.

Kalau kondisinya sudah kotor dan banyak kerak, tentu jadi berpeluang jadi tempat bakteri bersarang dan mengundang penyakit.Untuk itu rasanya wajib untuk menjaga kebersihan hand grip motor trail Anda ya.

Dalam kondisi kotor, handgrip biasanya terlihat seperti noda gumpalan hitam yang tersebar di seluruh permukaannya. Lalu bagaiamna cara membersihkannya?  Buat tahapan pengerjaannya, pertama siapkan dulu alat dan bahannya seperti sabun cair, sikat gigi, air dan lap bersih.

Kemudian semprotkan campuran air sabun ke seluruh bagian handgrip dan gunakan sikat gigi untuk meratakannya. Supaya bersih maksimal, ulangi penyemprotan air sabun dan sikat handgrip sampai terlihat bersih.Kalau sudah bersih, terakhir tinggal dibilas saja handgrip nya pakai air bersih dan keringkan pakai kain lap. Handgrip motor pun kembali bersih dan bebas kotoran sehingga lebih aman dan nyaman digunakan.

Lalu jika sudah dibersihkan ternyata handgrip masih tak sedap dipandang mata? Itu tandanya memang sudah saatnya untuk mengganti handgrip motor trail Anda. Untuk yang sudah berpengalaman atau orang bengkel tentu mengganti grip sendiri bukan masalah yang besar, bahkan bisa dilakukan dengan waktu yang sebentar. Namun bagi orang awam, ternyata sangat sulit dilakukan nih.

Langkah pertama, potong grip dengan menggunakan pemotong atau pisau, karena melepas grip sebenarnya jauh lebih mudah dibanding memasangnya. Jika Anda ingin mengganti yang baru, maka jalan yang tercepat adalah dengan merobek grip tersebut dengan hati-hati agar handle gas nggak ikut terpotong. Jika sudah terlepas, langkah selanjutnya adalah memasang grip baru. Meskipun sulit, jangan sekali-kali memakai oli saat memasukan grip, sebab bahan tersebut sangat sulit kering sehingga saat terpasang, dia akan tetap mudah goyang karena licin.

Langkah yang paling tepat adalah menggunakan sabun colek, karena bisa cepat kering namun tetap licin saat memasukannya. Caranya dengan mengoleskan ke seluruh bagian dalam grip, beri sedikit air, lalu dorong ke dalam setang dan pastikan benar-benar masuk seluruhnya. Anda juga bisa masukkan grip dengan cara tembakkan angin di rongga karet menggunakan kompressor, dan tarik ke dalam. Gunakan cairan alkohol untuk memuluskannya, karena tekanan udara yang melalui sela-sela karet akan membuat dia memuai dan akan mudah untuk masuk atau keluar dari setang motor.

comments

`