caption trialgame

Wow, Harley Bakal Rilis Motor Enduro Adventure!

Thursday, 12 November 2020

 


Pabrikan asal Milwaukee, Amerika Serikat, Harley Davidson, dikabarkan bakal segera merilis motor terbaru mereka yang berjenis Enduro Adventure. Hal ini terhitung cukup unik , karena motor-motor produksi Harley Davidson biasanya berjenis cruiser dengan dukungan mesin yang besar.

Konon kebijakan mereka memproduksi motor enduro adventure karena iri dengan penjualan Honda Africa Tiwn dan BMW R1250GS yang cukup tinggi. Dengan mengusung nama Harley Davidson Pan America, mereka membidik kwartal pertama 2021 untuk peluncuran motor ini.

Tentunya kehadiran HarleyDavidson Pan America menjadi kabar gembira bagi konsumen yang sudah mencoba  penggila Enduro Adventure. Mereka mengatakan bahwa HarleyDavidson Pan America dibuat dengan berbagai kemampuan untuk enduro, didesain untuk berpetualang dan dirancang untuk memuaskan pengendaranya.

Motor ini sebenarnya sudah sempat dipamerkan di ajang EICMA 2019 silam. Nah namun ada beberapa perubahan yang mereka lakukan pada motor yang akan diproduksi dengan yang dipamerkan pada pameran di Milan tahun lalu.

Perbedaan tersebut tampak dari beberapa spare part yang melekat pada bodi Harley-Davidson Pan America. Salah satu perbedaan yang kentara adalah hilangnya lampu LED pada handguard dan dipasangnya lampu LED berbentuk bundar di samping suspensi depan. Selain itu, tabung minyak rem pada setang yang semula gelap kini menjadi transparan.Ubahan lain juga terlihat dari desain engine guard berwarna silver yang dimilikinya.

Untuk jantung pacunya, Pan America dibekali mesin v-twin berkapasitas 1.250 cc DOHC berpendingin cairan.Kabarnya mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga 145 dk dan torsi 122 Nm.  Sementara untuk peredam kejut yang digunakannya adalah model upside down di depan dan monoshock di belakang dengan pelek jari-jari. Pelek jari-jari yang dimiliki Pan America dilengkapi dual cakram di depan dan tunggal di belakang dengan kaliper Brembo.  Geometri sasis dirancang untuk memberikan kelincahan berkendara, terlihat dengan konstruksi sasis dari pipa tubular. Selain itu, bisa dipasangkan boks pannier hingga tiga buah. Nah gimana? Makin pengen nyoba kan?

comments

`