caption trialgame

Radiator Biang Overheat Motor Trail

Saturday, 4 August 2018

Bagi para pengguna motor trail 4-tak, memperhatikan kondisi radiator adalah salah satu kewajiban yang tidak boleh diabaikan. Jika diabaikan sudah pasti tunggangan Anda akan mengalami kondisi overheat dimana kondisi suhu mesin terlalu tinggi, dan melewati batas normalnya.

Melakukan perawatan pada sistem pendinginan ini sebenarnya mudah, asalkan Anda sering memeriksa jalur air radiator. Seperti slang masuk dan slang keluar serta kondisi kisi-kisi radiator, maklum saja panas yang berasal dari head mesin bisa menyebabkan slang radiator yang berbahan dari karet cepat getas

Selain kondisi radiator dan slang radiator, hal yang tidak boleh dilupakan adalah kipas radiator. Letaknya di belakang radiator menyebabkan kipas radiator sering luput dari perawatan. Kipas ini sering korslet akibat terkena cipratan air, lumpur dan debu saat Anda berpetualang di medan offroad.

Jangan lupa juga untu melakukan pengecekan terhadapat kondisi kisi-kisi radiator, bila ditemukan bengkok atau tiduran kita meluruskannya lagi dengan mengunakan obeng minus. Kisi-kisi radiator juga rentan terkena pantulan kerikil atau batu saat Anda berpetualang.

Udara yang seharusnya bisa tersedot lewat kisi-kisi jadi mampet, kalau kisi-kisinya bengkok.Kalau sudah begitu, proses pendinginan jadi enggak maksimal, karena kisi-kisi tersebut berfungsi buat mendinginkan oli mesin yang bersirkulasi melalui selang-selang di sekitar kisi-kisi tersebut.Makanya suhu motor bisa cepat panas dan berujung overheat.

Untuk melindungi bagian kisi-kisi radiator biasanya bisa dengan menggunakan radiator cover.Tapi sebelum memasang cover radiator, pastikan Anda menggunakan cover yang tidak menghalangi fungsi dari kisi-kisi tadi. Pilih cover yang memiliki lubang-lubang cukup banyak, dan tidak sepenuhnya menutupi kisi-kisi radiator.

Seal Water Pump yang terletak di water pump radiator juga harus rutin diperiksa kondisnya ya. Biasanya bagian ini memerlukan penggantian setiap 50 ribu kilometer atau jika motor trail Anda sering berpetualang, angka 25 ribu kilometer sepertinya cukup ideal kok. Dan terakhir adalah cek selalu ketinggian radiator coolant dan kondisi coolantnya. Jika ketinggiannya berkurang segera tambahkan, dan jika kondisi coolant terlihat sudah tidak bagus, segera kuras dan ganti dengan yang baru.

comments

`